Hi mommies.. salam kenal, nama saya Minkhatul Maula, ibu dari putri saya Afaf Thabeba Mahera Faisal. Ini
adalah kali pertama saya posting di blog saya ini, rasanya udah dag dig dug aja
entah karena newbie atau saking excitednya. Bingung juga kenapa bisa campur
campur gini rasanya. Sebenarnya lebih tepatnya ini tuh wujud dari rasa syukur
saya sebagai ibu baru yang kebetulan hidup di zaman yang memanjakan saya dengan
yang namanya internet. Betapa saya merasa terbantu banyak saat menghadapi,
menjalani dan melewati masa kehamilan. Jika dulu saya harus pergi ke
perpustakaan sekolah atau perpustakaan umum demi memuaskan rasa ingin tahu saya
akan banyak hal, saat ini saya hanya perlu memainkan jari jemari untuk kemudian
mendapatkan berbagai informasi yang saya butuhkan dengan bantuan mesin pencari.
Saya pun akhirnya banyak membaca informasi seputar kehamilan di internet. Meskipun
begitu membaca buku tetap menghadirkan sensasi berbeda ketika membacanya ya mom.
Begitulah hari demi hari saya
lalui dengan berselancar di dunia maya, lumayan bisa mengusir rasa kesepian
saat ditinggal suami kerja. Jadilah saya lebih banyak konsultasi dengan mbah
google daripada dengan suami (hahaha nggak segitunya juga sih, secara adanya suami
tetap tak tergantikan) jiaaah wajah saya merona seketika. Tapi serius deh, saya juga tidak bisa
membayangkan jika saya harus melalui semuanya tanpa nyasar ke blog ibu ibu
hebat di internet. Blog mereka membuat saya merasa punya teman untuk berbagi
dan konsultasi. Kalau saya merasa seberuntung ini menemukan banyak informasi di internet, beda dengan
suami saya yang justru suka komentar ‘kamu tuh kebanyakan baca artikel jadinya
gitu’ (saya sering galau saat hari hari menjelang melahirkan) dan cukup membuat
suami jadi risih mungkin yaa, meski begitu suami saya sangat memfasilitasi saya dengan
selalu mengisi pulsa hehe. Ya intinya yang penting saya nggak makan mentah
mentah semua informasi yang saya dapatkan dari internet.
Mungkin banyak mommies punya
pengalaman lebih kurang sama dengan saya. Bedanya mereka begitu aktif dan
produktif di dunia maya. Bedanya saya hanya mengkonsumsi apa yang mereka bagikan
kepada dunia. Butuh waktu yang lumayan lama juga untuk saya akhirnya tersadar
bahwa rasa rasanya saya kok tidak punya keseimbangan dalam hidup hihiiii
terdengar lebay yah, tapi beneran lho saya merasa kok saya hanya menerima
banyak tapi tidak memberi sama sekali. Saya banyak mendapatkan manfaat dari
yang saya baca baik dari blog maupun dari media sosial atau yang bacaan lainnya,
dan sebaliknya saya tidak pernah berbagi.
Saya terlalu takut menulis! Yups betul
sekali, merasa itu adalah hal tersulit yang bisa saya lakukan. Bagaimana tidak,
saya takut salah takut ini takut itu. Saya terlalu nyaman hanya dengan menjadi pembaca.
Terkadang berpikir “aduh banyak blogger yang dulu sangat produktif lalu tak
punya banyak waktu lagi buat ngeblog ketika sudah menikah dan punya anak” sisi
lain berkata “ngga juga kok, banyak yang bisa tetap ngeblog bahkan sangat
produktif kamu bisa banyak belajar dari mereka” hmmm... betul juga. Tapi kalau begitu terus niat
baik untuk berbagi jadi terkubur oleh
perasaan takut yang nggak beralasan itu. Hingga akhirnya saya sampai pada
keputusan harus bisa! Apapun alasannya saya harus mulai menulis (seperti saat
ini saya menulis saat anak saya tertidur lelap). Tak apa jika banyak salah siapa
tahu nantinya akan mendapat banyak masukan dari pengunjung blog saya. Seperti anda
saat ini mom, hehe... saya menunggu dan sangat terbuka menerima masukan agar
saya bisa membangun blog ini lebih baik dan bisa bermanfaat bagi orang banyak. amiiin
Well mommies, thanks for visiting
my blog ;)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar